AirAsia Lakukan Perbaikan Sistem, Calon Penumpang Disarankan Melakukan Check-In Mandiri Sebelum Keberangkatan Dan Tiba Lebih Awal
Jakarta, 5 Juli 2024 – Maskapai berbiaya hemat terbaik dunia versi Skytrax, AirAsia, mengumumkan perbaikan pada sistem reservasi dan pengelolaan penumpangnya pada 10-11 Juli 2024. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pengalaman dan efisiensi pemesanan.
“AirAsia selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh penumpangnya. Sehingga perbaikan sistem secara teratur tentunya harus dilakukan demi kelancaran pelayanan serta memenuhi kebutuhan para penumpang yang terus berkembang,” kata Eddy Krismeidi, Head of Indonesia Affairs and Policy, Indonesia AirAsia.
Perbaikan ini dijadwalkan akan dilaksanakan selama 8 jam mulai pukul 18:00 (GMT+7) pada tanggal 10 Juli 2024 hingga pukul 02:00 (GMT+7) pada tanggal 11 Juli 2024.
Selama periode ini, AirAsia menyarankan semua calon penumpang untuk mengambil langkah-langkah berikut guna memastikan perjalanan berjalan lancar:
Check-In Mandiri Sebelum Penerbangan: Semua penumpang, termasuk pemesanan grup dan penerbangan lanjutan pada tanggal 10 dan 11 Juli 2024, sangat disarankan untuk melakukan check-in mandiri melalui aplikasi AirAsia MOVE (dahulu AirAsia Superapp), yang sudah tersedia atau maksimal 14 hari sebelum waktu keberangkatan yang telah dijadwalkan.
Tiba Lebih Awal: Semua penumpang, terutama yang memiliki pemesanan grup, mobilitas terbatas, dan berkebutuhan khusus, diharapkan tiba di bandara setidaknya tiga (3) jam lebih awal dari waktu keberangkatan yang telah dijadwalkan untuk menyelesaikan seluruh proses perjalanan. Layanan check-in di konter dan kios, serta penyerahan bagasi di seluruh bandara tempat AirAsia beroperasi, akan terpengaruh oleh peningkatan sistem ini.
Gunakan E-Boarding Pass: Unduh E-Boarding Pass dari aplikasi AirAsia MOVE dan simpan di dompet digital atau ponsel untuk mempermudah proses naik pesawat (boarding) tanpa perlu mencetak ulang tiket di bandara.
Perbarui Detail Kontak: Penumpang yang terpengaruh selama periode perbaikan sistem akan diberitahu melalui email dan pesan teks SMS. Pastikan detail kontak selalu diperbarui untuk menerima notifikasi terkini mengenai status penerbangan bersama AirAsia.
Pemesanan penerbangan AirAsia, pengelolaan pemesanan, web check-in, pemesanan penerbangan dan hotel, penerbitan dan penukaran poin AirAsia Rewards, proses pembayaran untuk pemesanan yang sudah ada, serta pembelian paket tambahan, termasuk online duty-free, tidak akan tersedia selama periode ini.
Sementara itu, semua layanan lain di aplikasi AirAsia MOVE (dahulu AirAsia Superapp) dan airasia.com, seperti layanan yang tidak terkait dengan penerbangan AirAsia, tidak akan terpengaruh.
Seluruh tiket penerbangan AirAsia dapat dipesan melalui aplikasi airasia MOVE (dahulu airasia Superapp), website airasia.com, online travel agent, dan agen perjalan resmi lainnya. Untuk pemesanan tiket rombongan berjumlah 10 orang atau lebih, calon penumpang dapat menghubungi layanan Group Desk AirAsia melalui email ke groupbooking_id@airasia.com.
Indonesia AirAsia selalu mengedepankan standar keamanan dan keselamatan di setiap penerbangannya. Indonesia AirAsia pun sudah diakui secara resmi sebagai operator yang telah menyelesaikan audit keselamatan operasional yang dilakukan oleh International Air Transport Association (IATA), atau yang dikenal dengan IATA Operational Safety Audit (IOSA).
Indonesia AirAsia mengingatkan kepada para penumpang untuk mematuhi ketentuan bagasi kabin yang hanya bisa membawa tas atau barang bawaan dengan berat maksimal 7 Kg per orang. Jika melebihi dari berat yang ditentukan, dianjurkan untuk memasukkannya ke dalam bagasi terdaftar melalui konter check in di Bandara keberangkatan.
Indonesia AirAsia terus menghimbau para pelanggan yang akan bepergian untuk memenuhi persyaratan perjalanan sesuai ketentuan terbaru yang ditetapkan oleh pemerintah.
Untuk berita terkini, kegiatan, dan promosi terbaru airasia, ikuti X (x.com/airasia_indo), Facebook (facebook.com/flyairasia.id), dan Instagram (instagram.com/flyairasia.id).